FYI.

This story is over 5 years old.

Kumpulan Emoji Enggak Penting yang Wajib Dimusnahkan

Kenapa emoji jam ada banyak banget????

Apple baru saja mengumumkan 70 emoji baru yang akan tersedia di iOS 12 pada musim gugur ini. Emojinya termasuk superhero, cupcake, kanguru, kue bulan, orang berambut merah, orang beruban, dll. Emoji baru ini dipilih setiap tahunnya oleh Unicode Consortium, organisasi nirlaba yang mempertimbangkan semua usulan orang—yang bisa membuat emojinya jauh lebih inklusif—sebelum akhirnya memilih 50-100 emoji yang akan dirilis.

Iklan

Proses seleksi ini membuat koleksi emoji kita jadi kebanyakan (bayangkan saja kita punya 2.500 emoji sekarang!). Bagaimana caranya mencari emoji yang bagus kalau ada sebanyak itu?

Berhubung jumlahnya sudah berlebihan, bukankah sebaiknya kita membuang saja emoji yang tidak penting? Kami punya saran bagus nih. Semoga saja Unicode Consortium mau mempertimbangkannya.

Emoji jam

Saya yakin semuanya membenci jam karena mengingatkan kita pada waktu. Lagipula, orang sekarang senang banget berdebat sampai lupa waktu. William Faulkner menulis, “Waktu berhenti selama jam masih berdetak.”

Saya setuju dengan Faulkner. Emoji jam bisa membuat kita tertekan. Bayangkan saja kalau kamu lihat jam pas lagi tenggat atau telat. Pasti enek banget, kan? Resenya, Unicode mendedikasikan satu halaman penuh untuk emoji jam. Bahkan ada juga emoji jam tangan, alarm, menara jam, dan jam pasir. Buat apa coba? Ini sedang menyindir kita yang nggak pernah tepat waktu, ya? Kalau saja Unicode Consortium membuang kumpulan emoji ini, saya yakin chatting jadi lebih seru. – Beckett Mufson, penulis.

Semua emoji pisau dan pedang

Orang yang pakai emoji ini pastinya lagi marah. Saking kesalnya sampai ingin membunuh orang. Itu enggak baik. Dosa. – Eve Peyser, penulis

Pager

Zaman sekarang masih ada yang pakai pager ya? Ajaib banget.

Emoji Bentuk

Waktu Piala Dunia kemarin, kamu pasti pakai emoji bendera buat menunjukkan negara yang kamu dukung. Pernah enggak kamu dongkol waktu melewati halaman emoji bentuk? Apa pentingnya sih emoji-emoji ini sampai bentuknya beragam banget? Emoji centang memang berguna, tapi harus banget ada dua bentuk? Seberapa banyak yang pakai emoji konversi mata uang? Mengapa harus ada simbol aritmatika yang SUDAH TERSEDIA DI ASCII? Begitu juga dengan emoji kotak. Apa ada yang pakai emoji kotak hitam dan abu-abu? Orang macam apa yang kepikiran, kotak abu-abu ini bagus sih, tapi kekecilan. Kalau yang ini malah kebesaran. Aku butuhnya yang sedang. Eh, untung banget ada ukuran yang pas! Emoji berlian gunanya untuk apa? Emoji kotak di dalam kotak maksudnya apa? Kalau memang enggak penting, mending dibuang saja. – Harry Cheadle, senior editor

Iklan

Emoji peta Jepang

Jangan mentang-mentang Jepang yang menciptakan emoji terus mereka berhak memiliki emoji petanya sendiri. Emoji bendera saja sudah cukup kok. Adil sedikit sama yang lain.

Emoji orang dengan ekspresi kecewa

Emoticon berguna untuk mengekspresikan perasaan kita, dan emoji orang memperjelasnya. Tapi, untuk apa kamu capek-capek nge- scroll emoji ekspresi yang paling cocok kalau emoticon saja sudah cukup?

Emoji fase bulan

Memangnya ada yang pakai emoji untuk belajar fase bulan? Mending kumpulan emoji ini dibuang saja. Emoji bulan purnama, sabit, atau gosong boleh disimpan. Yang lainnya? Enggak peduli. – Justin Caffier, kontributor

Emoji kotak pesan

Apa perlu kamu kasih tahu orang kalau mau kirim surat? Sebegitu butuhnya kah kamu sama emoji kotak pesan sampai-sampai butuh beragam bentuk? Bagus banget kalau kamu masih surat-menyurat, tapi enggak perlu pamer di chat juga!

Emoji keluarga

Bagaimana kalau anaknya banyak? Masa cuma dua yang diakui? Bagaimana kalau mereka sudah yatim piatu? Jangan pilih kasih lah. Kan kasian.

Emoticon cium

Sejak kapan ada orang yang ciumannya seperti itu?
Peter Slattery, editor media sosial