FYI.

This story is over 5 years old.

Piala Dunia 2018

Sekalipun Tersingkir dari Piala Dunia, Messi Juara di Mata Ibu yang Percaya Jimat Keberuntungan

Pesepakbola terhebat sekaligus paling tragis nasibnya itu memberi kejutan pada reporter yang iseng memberinya jimat keberuntungan pemberian sang ibu.
Screen capture via @MascheranoStats

Lionel Messi adalah sosok luar biasa. Semua orang, bahkan yang tidak terlalu paham sepakbola pasti paham. Tapi tahukah kalian apa yang bikin sosok Messi jauh luar biasa selain keahlian menggocek bola, memberi banyak gelar kepada Barcelona, dan berulang kali gagal memberi gelar kepada timnas Argentina?

Dia rupanya adalah sosok yang membuat ibu-ibu yang percaya jimat keberuntungan bahagia.

Cerita kali ini datang saat Messi dkk belum disingkirkan Prancis. Lebih tepatnya, cerita ini berawal dari sesi wawancara media bersama Messi setelah timnya ditahan imbang Islandia 16 Juni lalu. Seorang reporter iseng memberikan jimat keberuntungan pada Messi, yang dibuat oleh ibunya. Menurut reporter berkepala plontos itu, ibunya sangat mengidolakan Messi. "Ibuku lebih sayang kamu daripada aku," ujarnya.

Iklan

Messi menerima jimat tadi sambil tersenyum kayak malaikat, dan sempat mendengarkan penjelasan si repoter tentang tata cara pemakaiannya.

Sesudah Argentina mengalahkan Argentina dan Messi mencetak gol, reporter yang sama menanyakan apakah jimat dari ibunya jadi dipakai. Respons Messi membuat si repoter ternganga tak percaya.

Messi ternyata benar-benar memakai jimat itu di dalam kaos kaki, persis seperti yang disarankan ibu si repoter. Lalu si reporter segera bertanya, apakah dengan kaki kiri itulah Messi mencetak gol dalam pertandingan lawan Nigeria? Sayangnya Messi menjawab pakai kaki satunya. Toh, si repoter terlanjur bahagia, dan bilang, "enggak penting juga sih. Yang penting jimatnya sudah kamu pakai."

Barangkali aja nih, saat berhadapan melawan timnas Prancis yang berisi anak-anak muda macam Kylian Mbappe, Messi lupa memakai jimat yang sama. Makanya timnya kalah tragis 4-3 dan harus tersingkir (serta membuat Messi terpaksa pensiun dua kali).

h/t Deadspin