Jadi Konsumen Cerdas

Kabar Baik: iPhone 11 Tak Perlu Dibeli, Selama Ponsel Lama Kalian Masih Bisa Dipakai

Ponsel baru Apple itu benar-benar tidak penting. Yang perlu kalian lakukan adalah tetap pakai ponsel lama dan berhenti ngebet pakai seri iPhone teranyar.
AN
Diterjemahkan oleh Annisa Nurul Aziza
Jakarta, ID
Kabar Baik: iPhone 11 Tak Perlu Dibeli, Selama Ponsel Lama Kalian Masih Bisa Dipakai
Sumber ilustrasi dari presentasi Apple 

Kalian baca artikel ini di layar hape? Itu artinya ponsel kalian masih berfungsi dan enggak perlu beli baru. Apalagi sampai ngebet beli iPhone 11.

Apple baru saja mengumumkan iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max dengan publikasi besar-besaran yang sebenarnya enggak penting sama sekali. Kalian bahkan enggak perlu menyempatkan nonton cuplikan peluncurannya di YouTube, karena Apple sudah kelewat sering bikin acara seperti ini.

Iklan

Apple tentu saja memamerkan segala keunggulan seri terbaru iPhone. Seperti prosesor ngebut, kamera jernih, dan piksel yang lebih banyak. Intinya, seri 11 konon bagus banget. Tapi, ini sama sekali enggak ada artinya buat pengguna iPhone, Android, ataupun semua konsumen yang sedang tak perlu ganti ponsel.

Kita harus mengingat fakta ini setiap kali ada peluncuran ponsel baru. Sudah waktunya kita mengubah kebiasaan belanja sesuatu yang tak begitu penting. Ponsel pintar sebaiknya diperlakukan layaknya microwave atau televisi. Silakan beli yang baru kalau barangnya memang sudah rusak total sampai enggak bisa dipakai.

Kualitas iPhone seri 11 memang lebih bagus dari versi terdahulunya, tapi bukan berarti kalian wajib ganti gadget. Kalau ponselmu masih bisa dinyalakan dan buat internetan, maka pakai saja yang sudah ada. Daripada beli baru, mendingan ponsel lama diperbaiki di toko reparasi. Harga buat reparasi kamera, layar atau baterai yang rusak masih terjangkau. Ponsel yang enggak sengaja dirusak bisa bertahan hingga tiga atau empat tahun lebih kok daripada beli iPhone baru yang gitu-gitu doang.

Ponsel bekas reparasi rasanya mirip barang baru. Kalian bisa menghemat banyak uang, membantu UMKM, dan menyelamatkan Bumi dari pencemaran limbah akibat aktivitas rantai pasok industri ponsel pintar. Ingat, lebih baik ponsel lama kalian tak akan berakhir di TPA dan menjadi sampah elektronik yang enggak bisa didaur ulang.

Itulah kenapa, kami menyarankan kalian berhenti nonton video peluncuran iPhone. Santai saja. Gunakan ponsel lama kalian layaknya hari-hari lain. Bumi masih berputar walaupun kalian tidak ganti hape baru.

Artikel ini pertama kali tayang di Motherboard