Food

Alasan Kue Fondant Jadi Olahan Kue Paling Dibenci Netizen Saat ini

kue fondant

Kecemasan terhadap pandemi COVID-19 bikin aku susah tidur, dan akhirnya malah sibuk nge-scroll beranda Facebook. Platform ini sekarang penuh meme Tiger King, teori konspirasi coronavirus, foto makanan dan unpopular opinion. Dari semua postingan ini, aku paling tertarik dengan yang tren terakhir. Aku memperhatikan apa saja, sih, hal populer yang enggak disukai seseorang. Ada yang bilang benci arsitektur kontemporer, ada juga yang mengaku pertandingan sepakbola anak-anak enggak penting.

Sebagian besar pendapat mereka standar saja. Enggak ada yang wow dan kontroversial sama sekali. Jujur saja, aku lumayan kaget enggak menemukan satupun postingan yang membahas fondant kue di tantangan unpopular opinion ini.

Videos by VICE

Dewasa ini, krim fondant seolah-olah menjadi bahan paling penting saat bikin kue. Hal ini mungkin disebabkan oleh acara kompetisi masak di TV yang mengharuskan peserta mendekorasi pencuci mulut secara detail. “Ketertarikan pada fondant melonjak setelah Cake Boss makin populer,” kata LaDawn Stuben, koki pastry eksekutif Liberty Market di Gilbert, Arizona. “Saya rasa penghias kue di Instagram memengaruhi minat konsumen pada kue berukir.”

“Saya bilang teksturnya menjijikkan,” lanjutnya. “Terlalu banyak gelatin, dan menempel di dalam mulut. Rasanya seolah-olah bukan untuk ditelan, kayak permen karet.”

Rasa fondant yang enggak sesedap penampilannya memicu backlash di media sosial, terutama di Reddit. Beberapa orang pernah menanyakan alasan pengguna membenci fondant di subreddit r/OutOfTheLoop dan r/AskReddit. Asal tahu saja, ada subreddit khusus pembenci fondant yang telah diikuti 132.348 anggota. Kemunculan r/FondantHate menunjukkan kekecewaan publik terhadap komunitas pembuat kue yang lebih mementingkan estetika ketimbang rasa.

“Penampilan kuenya memang cantik, tapi rasanya jadi terlalu hambar dan mirip Play-Doh,” bunyi keterangan laman r/FondantHate. “Kami menyukai kue yang enak, makanya kami BENCI BANGET sama fondant! Bagi kami, RASA adalah elemen terpenting dari kue dengan nilai tambah penampilan yang cantik. Fondant mempersembahkan keindahan yang penuh KEBOHONGAN!”

Anggota subreddit saling berbagi foto kue berselimut fondant tebal yang rasanya kurang lezat, serta gambar kue lainnya yang dihias lapisan gula lain seperti buttercream. Walaupun benci dengan rasanya, mereka masih menghargai keterampilan menghias para pembuat kue. Mereka menyebut kuenya sebagai “ATBGE” alias Awful Taste But Good Execution (Gak Enak Tapi Bentuknya Bagus). Setiap anggota dilarang menyerang atau menghina pembuat kue secara pribadi.

“Rasa bukan aspek terpenting dari kue fondant,” ujar Senior Lead Chef Instructor Anne Lanute di Sekolah Seni Kuliner Auguste Escoffier. “Bagi saya, tekstur dan konsistensi fondant adalah dua unsur utama. Walaupun bisa dimakan, fondant seharusnya dikeruk sebelum dimakan. Jika kuenya memiliki banyak lapisan, rasa kuenya enggak akan hilang karena penampilan.”

Anne membandingkan fondant dengan “kulit kiwi”. Sebenarnya bisa dimakan, tapi orang-orang memilih untuk mengupasnya. Dan untuk alasan itu, fondant enggak bisa dibandingkan dengan lapisan gula lainnya. “Saya yakin orang-orang mengira fondant adalah pengganti buttercream, padahal bukan,” tuturnya. “Kedua lapisan gula ini memiliki kegunaan berbeda. Fondant bukan untuk memperlezat rasa, tapi buat menambah nilai estetika. Selain itu, fondant bisa melindungi dan mengawetkan kue beserta isinya.”

Selama Instagram dan Pinterest masih ada, kue fondant spongebob dan minion akan selalu menghantui hidupmu. Permintaannya pun akan selalu ada, meski rasanya enggak seenak penampilan.

“Orang-orang akan terkesan denganmu jika bisa mendekorasi kue fondant,” ujar LaDawn, menambahkan dia lebih suka pakai buttercream, cokelat, buah atau bunga yang bisa dimakan saat menghias kue. “Saya rasa [dekorasinya] membuat orang berekspektasi. Lagi pula, kita bikin kue hanya untuk acara spesial saja. Orang tua macam apa yang enggak menuruti permintaan anak bikin kue fondant unicorn? Siap-siap saja bawa mereka ke terapi!”

Hmm, aku jadi kepingin kue fondant unicorn buat ulang tahun nanti. Ini termasuk unpopular opinion bukan, ya?

Artikel ini pertama kali tayang di MUNCHIES.