Aksi perampokan hebat hampir pasti memakai strategi rumit. Saya kasih beberapa contohnya: mencuri wine langka dengan menelusuri jalan bawah tanah, merampok truk pengangkut iPhone di jalan raya, dan mencuri koin emas besar dari museum. Semuanya membutuhkan perencanaan yang cermat. Kalau kamu ingin mencuri satwa laut, kamu hanya memerlukan selimut, kereta bayi, dan keberanian luar biasa menggendong seekor ikan hiu hidup-hidup.
Untung saja Stellman ingat plat nomornya. Senin kemarin, polisi berhasil melacak keberadaan pencuri dan mengembalikan Miss Helen ke museum. Hiu ini sempat ditaruh di dalam akuarium ala kadarnya di garasi pencuri. Menurut polisi, salah satu pelakunya telah dijatuhkan tuduhan atas perampokan, sedangkan kedua pencuri lainnya masih dipertimbangkan tuduhannya. Heran deh. Orang macam apa yang niat banget mencuri hiu hidup?
Videos by VICE
The Washington Post melaporkan bahwa ada tiga pencuri di San Antonio, Texas, yang mengambil hiu tanduk sepanjang 40 cm bernama Miss Helen dari gedung akuarium pada akhir pekan lalu. Menurut pemilik akuarium, para pencuri menyelinap masuk dari pintu belakang sambil membawa bayi dan kereta dorongnya. Mereka mendatangi pameran yang mengizinkan pengunjung untuk menyentuh dan memberi makan hiu (entah untuk apa alasannya).
Dari rekaman CCTV museum, kamu bisa melihat seorang pria yang berjalan ke arah kolam dangkal di dekat kerumunan pengunjung dan memasukkan tangannya begitu saja ke kolam. Tak lama kemudian, dia meninggalkan akuarium sambil menenteng sesuatu di jaring, melewati pengunjung lain yang tak menyadari kalau ada pria yang membawa sesuatu dan meneteskan air ke lantai.
Simak rekaman pencurian tersebut di tautan berikut:
Menurut akun Facebook akuarium, pria tersebut, dengan dua orang lainnya, menaruh hiu tanduk 40 cm ke dalam ember sebelum menyelimutinya. Miss Helen disamarkan seperti bayi dan diletakkan ke kereta dorong oleh pria lain. Setelah itu, mereka meninggalkan museum dengan hewan curiannya.
Sialnya, aksinya terlalu tergesa-gesa sehingga mudah dideteksi. GM akuarium, Jenny Stellman, memberi tahu Post bahwa dia membuntuti trio pencuri tersebut ke mobilnya dan menanyakan kenapa kereta bayi mereka meneteskan air ke mana-mana.
“Katanya mereka tidak sengaja menumpahkan air ke kereta dorong. Mereka juga bilang sedang buru-buru karena bayinya harus segera minum obat,” kata Stellman kepada Post. Dia juga menambahkan bahwa supirnya “langsung masuk ke mobil dan melaju pergi” ketika Stellman ingin menggeledah mobil mereka.
Untung saja Stellman ingat plat nomornya. Senin kemarin, polisi berhasil melacak keberadaan pencuri dan mengembalikan Miss Helen ke museum. Hiu ini sempat ditaruh di dalam akuarium ala kadarnya di garasi pencuri. Menurut polisi, salah satu pelakunya telah dijatuhkan tuduhan atas perampokan, sedangkan kedua pencuri lainnya masih dipertimbangkan tuduhannya. Heran deh. Orang macam apa yang niat banget mencuri hiu hidup-hidup?
Follow Drew Schwartz di Twitter.