Pelesiran

Lagi Tajir dan Pengin Pelesir? Pantau Nih Daftar Tempat Wisata Terbaik Asia Pasifik

Sebuah perkebunan anggur dan pantai penuh kangguru di kawasan barat Australia dinobatkan jadi nomor satu versi Lonely Planet. Pesaing-pesaing lainnya termasuk Selandia Baru, Jepang, dan Fiji.
Lagi Tajir? Pantau Nih Daftar Tempat Wisata Terbaik Asia Pasifik
Foto pemandangan alam di Fiji via Unsplash. 

Daftar tahunan tempat wisata terbaik Lonely Planet, dijuluki Best in Asia, dianggap sebagai sumber terpercaya bagi pecinta jalan-jalan seluruh dunia. Tahun ini, panduan wisata tersebut memperluas cakupan daftarnya hingga kawasan baru: Australia, Selandia Baru, dan kepulauan Pasifik. Semua lokasi tersebut sekarang iku didaftar, karena termasuk kategori destinasi-destinasi wisata tak terlupakan.

Siapa sangka, dua kawasan wisata di Australia Barat memuncaki daftar tersebut. Pertama adalah Margaret River, terletak tiga jam naik mobil dari Perth. Lokasi wisata impian lain versi Lonely Planet berada di Australia Barat Daya. Kawasan ini dikenal turis dari seluruh dunia berkat kulinernya yang lezat dan sajian anggur berkualitas tinggi. Kawasan ini memiliki lebih dari 120 kilang anggur dan memproduksi lebih dari 20 persen anggur premium dari Negeri Kangguru.

Iklan

Buat yang mencari pantai-pantai Australia yang begitu terkenal, Pantai Meelup tentunya sangat cocok, dengan bibir pantai menghadap langsung Samudra Hindia. Daerah tersebut menarik banyak turis, sehingga dinyatakan sangat layak dikunjungi oleh Lonely Planet. Lautnya sebiru botol Bombay Sapphire, plus kanguru berkeliaran di alam sekitar pantai. Tidak seperti 2018, yang menampilkan lebih banyak destinasi pesisir, daftar Lonely Planet tahun ini menyorot lebih banyak pulau.

Menyusul Australia di peringkat pertama adalah Shikoku, pulau keempat terbesar Jepang. Di destinasi ini, terdapat 88 kuil suci. Belum lagi ada berbagai sungai, pegunungan, dan jurang yang bisa kalian jelajahi. Semakin banyak turis dari mancanegara mengunjungi pulau ini, demi menikmati ketenangan dan keindahan alaminya.

Bay of Islands dan Northland, yang menduduki peringkat ketiga daftar Lonely Planet 2019, juga memberi sensasi suasana damai. Lonely Planet menulis seperti ini: "pengunjung dari negara-negara lebih ramai sangat terkejut" melihat kesunyian alami Bay of Islands.

Destinasi-destinasi lainnya yang masuk lima besar termasuk Pulau Cook beserta lagunanya. Fiji dengan paduan historis dan alami juga masuk daftar. Lonely Planet menegaskan prioritas pulau kecil ini adalah keberlanjutan agar industri wisata tidak merusak lingkungan.

Singapura, Vietnam Pusat, Palawan, Beijing, dan Kamboja melengkapi daftar ini.

Artikel ini pertama kali tayang di VICE ASIA.