FYI.

This story is over 5 years old.

Kekerasan Seksual

Nick Carter, Anggota Backstreet Boys, Dituduh Melakukan Pemerkosaan

Tuduhan itu dilayangkan oleh penyanyi Melissa Schuman dalam blognya
Lauren O'Neill
London, GB

Melissa Schuman, mantan anggota girlband pop Dream, baru-baru ini menuduh Nick Carter, anggota boyband terkenal Backstreet Boys, telah memperkosa dan melakukan pelecehan seksual pada dirinya. Dalam sebuah postingan blog, Schuman buka kartu bahwa saat dirinya berusia 18 tahun dan Nick Carter 22, anggota Backstreet Boys itu memakasanya melakukan beberapa aktivitas seksual, termasuk berhubungan badan, saat dirinya berkunjung ke Apartemen Carter. Nick Carter sampai saat ini masih menyangkal semua tuduhan Schuman. Schuman mengaku bahwa Carter melakukan seks oral pada dirinya meski dirinya terang-terangan menolak. Malah, setelah itu, Carter memaksa Schuman memberikan seks oral pada Carter. “Saya jelas takut,” tulis Schuman, dalam pengakuannya. “Dia kelihatan sangat marah dan tak sabaran. Saya tak bisa pergi meninggalkan apartemen Carter. Jelas sekali, kalau saya tak bisa pergi dari situ. Carter jauh lebih besar dan kuat dari saya hingga saya tak mungkin membuka pintu dan minta tolong pada orang lain.” Setelah memaksanya melakukan seks oral, Schuman menuduh Carter membawanya ke kamar dan memperkosanya di sana. Malah, Schuman mengaku bahwa dirinya mengatakan “berkali-kali” bahwa dirinya masih perawan dan tak berniat berhubungan seks hingga nanti menikah dengan “suaminya di masa depan.” Mendengar kata-kata ini, Carter, menurut keterangan Schuman, membalas dengan berkata “Aku bisa saja jadi suamimu nanti.” Kendati ingin mengadukan insiden ini ke pihak berwajib, Schuman diwanti-wanti oleh manajernya bahwa Carter “memiliki pengacara paling kuat di Amerika Serikat” jadi tindakan hukum apapun yang diambil akan sia-sia belaka. Schuman juga menambahkan karena waktu karir musiknya tengah menanjak, dirinya tak bisa blak-blakan tentang hal ini. Dalam benaknya, karirnya bakal anjlok jika dia membawa insiden ini ke ranah hukum. Noisey telah menerima pernyatan resmi Nick Carter lewat perwakilannya. Berikut pernyataan Nick Carter:

Iklan

Saya merasa kaget dan sedih menanggapi tuduhan yang dilayangkan Melissa Schuman. Sewaktu kami masih bersama dan setelah insiden terjadi, Melissa tak pernah mengatakan bahwa apa yang terjadi ternyata tidak berlangsung atas dasar ‘suka sama suka.’ Kami merekam lagu dan tampil bersama setelah itu, dan saya selalu menghormati dan mendukung Melissa secara personal dan profesional. Ini kali pertama saya mengetahui tuduhan ini, yang dilayangkan Melissa hampir dua dekade setelah kejadian. Apa yang dituduhkan oleh Melissa sangat berlawanan dengan kepribadian saya. Saya tak pernah ingin membuat orang yang saya sayangi merasa tak nyaman apalagi menyakiti mereka, Kami akan terus memperbarui artikel ini seturut munculnya perkembangan baru.