FYI.

This story is over 5 years old.

VR Game

KFC Bikin Game Virtual Reality Yang Aneh Tapi Bikin Nagih

Simulasi menggoreng ayam di dapur resto waralaba ternyata bisa jadi pengalaman yang sangat seru!
Sumber gambar dari arsip KFC.

Artikel ini pertama kali tayang di Waypoint—situs mengulas game bagian dari VICE.com

Kentucky Fried Chicken mengejutkan industri game bulan ini. Yang paling mencengangkan tentang game virtual reality bergenre 'escape room' berjudul The Hard Way bukanlah fakta game semacam ini beneran ada—jangan lupa ini 2017, semua brand berlomba-lomba berbagi keseruan dengan pelanggan mereka—melainkan karena game buatan resto cepat saji ini ternyata luar biasa nyinyir dan kocak.

Iklan

The Hard Way belum bisa diakses publik menurut siaran pers resmi KFC. Sementara baru digunakan dalam sesi training pekerja KFC. Namun, pihak KFC mengakui jika game ini adalah sarana pemasaran yang efesien. Trailernya dibuat bak cuplikan film blockbuster menampilkan "cover lagu pop yang bikin merinding". Kali ini lagu yang dicover dengan muram adalah single klasik l "I Think We're Alone Now". Sosok Coloner Sanders di game ini sepintas mirip hasil kawin silang intonasi Holbrook dan cara ngomong Stephen Root, The Hard Way secara konsisten tampak sebagai game yang aneh namun menarik.

Wajar kalau kamu menduga bahwa game ini sebenarnya sebuah parodi tentang KFC yang disponsori PETA. Col. Sanders tampak agak menjijikkan dan terus menerus bersin serta terbatuk-batuk di pelantang suara. Tambahan lagi, ayam goreng yang diperiksa pemain selama game kelihatan kenyal dan kurang menerbitkan selera. Tak hanya itu, KFC rupanya bernafsu menghadirkan suasana bekerja di outlet mereka. Buktinya, dalam game ini, pemain bakal dikelilingi kamera keamanan, suatu setting ruang kerja yang sudah diakrabi mereka yang bekerja di waralaba resto cepat saji macam ini.

Di sisi lain, game ini punya sisi yang menyenangkan. Misalnya, ada robot penolong berdasi ala Colonel Sanders yang kelewatan lucunya. Gara-gara game ini juga, saya mulai terobsesi dengan prosedur bikin ayam goreng—dengan semua ketelitian pada detailnya—sampai-sampai saya buka google cuma buat nyari apa itu "pressure frying."