FYI.

This story is over 5 years old.

Game Legendaris

Setelah 20 Tahun Lebih, Kalian Bisa Main Mod Game 'Doom' Klasik Yang Belum Pernah Dirilis

Menurut John Romero salah satu pencipta 'Doom', mod yang dia beri nama 'Sigil' itu merupakan babak penerus game first person shooter legendaris kesukaan kita semua.
Screenshot dari salah satu babak game 'Doom'
Sumber cuplikan game 'Doom': Wikipedia 

Lebih dari 20 tahun lalu Doom merevolusi dunia video game dan bikin orang tua was-was akan dampak buruk adegan-adegan membunuh demon bertempo cepat dalam game itu pada anak-anak mereka. Hingga kini, franchise Doom masih memiliki tempat di kalangan gamer. Bahkan, versi rebootnya adalah game yang dijamin bikin gamer kegirangan. Namun, meski capaian ciptaannya sangat gemilang, co-creator Doom, John Romero, sepertinya belum puas dengan game orisinal Doom yang kesohor itu.

Iklan

Romero—masyhur sebagai perancang level kesulitan Doom yang bikin gamer jeri itu—baru-baru ini meluncurkan Sigil. Menurutnya, Sigil adalah “penerus jiwa” episode keempat dan pamungkas The Ultimate Doom—update Doom yang beredar pada 1995.

Mengacu pada rilis pers di website Romero Games, Sigil terdiri dari sembilan level single-player dan sembilan multiplayer stage.

Sigil adalah sebuah mod gratis untuk game orisinal Doom (artinya, kamu perlu punya kopian game yang sudah didaftarkan) dan akan dirilis pada Februari 2009. Meski modnya sendiri gratis, Romero Games juga menjual deluxe edition box yang berisi USB bergaya floppy disk berisi Sigil, sebuah kaos, soundtrack dan beberapa barang lainnya.

Harganya masih manusiawi kok. Cuma US$166 saja (setara Rp2,4 juta) dan mulai dijual Senin (12/10) pekan ini.

A mockup of the special edition 'Sigil' box

Sumber gambar: Romero Games

Merilis sebuah “megawad” ( .wad adalah format file Doom) secara cuma-cuma buat update sebuah game tua adalah langkah tepat untuk merespons dedikasi penggemar Doom yang selama ini terus merawat ekosistem game tersebut. Bahkan, para penggemar lah yang dalam beberapa aspek justru sukses mengembangkan game first-person shooter legendaris ini.

Mood Doom berjudul Brutal Doom yang muncul 2015, misalnya, membawa penyegaran pada game ini dengan menambahkan dying animation dan “hit box” yang memungkinkan kita menghancurkan mahluk-mahluk dari neraka itu pakai shotgun doang.

Berita baiknya, kita mungkin bisa menggabungkan Sigil dengan mod lainnya, Brutal Doom salah satunya.

Pendek kata, enggak satupun gamer yang menolak mod Doom baru. Justru, semakin banyak varian mod Doom, makin sumringah pula para pecinta game di seluruh dunia. Kebanyakan Doom tidak pernah berdampak buruk. Kami suka Doom.

Artikel ini pertama kali tayang di Motherboard