Fotografer Fotografer Ini Berdamai dengan Semua 'Kekurangan' Tubuh Lewat Cara Menggelitik Berdamai dengan Semua 'Kekurangan' Tubuh Lewat Cara Menggelitik
Semua foto oleh Ángela Burón
Fotografi

Fotografer Ini Berdamai dengan Semua 'Kekurangan' Tubuh Lewat Cara Menggelitik

Ángela Burón menciptakan gambar-gambar aneh yang menampilkan badan, wajah dan payudara terdistorsi. Foto itu, seaneh apapun, justru membuat pemirsanya merasa tenang.
AN
Diterjemahkan oleh Annisa Nurul Aziza
Jakarta, ID

Ángela Burón awalnya mendalami fotografi karena dia kepingin bikin meme yang lebih bagus. Perempuan yang besar di Spanyol itu sering mengunggah meme-meme soal tubuh ke situs kampus bersama teman-temannya.

Lama-lama dia kesal karena stok foto di Google semakin terbatas. Ángela pun memutuskan beli kamera profesional supaya bisa mewujudkan konsep visual seperti yang dia mau. Kebanyakan fotonya hanyalah gambaran tangan dalam pose aneh yang nantinya akan diedit sedemikian rupa.

Iklan

Suatu malam, Ángela terjaga gara-gara mimpi buruk melihat manusia dengan tangan di kaki dan kaki terbalik di tangan. Ini bukan hal baru baginya. Gangguan kecemasan dan depresi yang diidapnya membuat Ángela sering mimpi aneh karena stres. Dia enggak bisa berhenti memikirkan mimpi satu ini. Dia makin lama makin terobsesi memvisualisasikan makhluk tangan jadi kaki itu. Ángela bangkit dari tempat tidur dan mulai foto-foto. Dia merasa lebih tenang setelahnya.

1565159039136-07

Memvisualisasikan ilusi adalah katarsis buat Ángela. Setelah rutin melakoninya, dia merasa lebih semangat dan termotivasi, yang tentu saja menyenangkan bagi orang yang terkadang susah untuk bangkit dari tempat tidur karena malu dengan tubuhnya sendiri.

Perlahan-lahan, dia semakin ngebet mewujudkan khayalannya. “Setiap kali nguping pembicaraan orang kantor, jalan kaki atau ngobrol sama ibu, aku selalu dapat ide baru yang bikin aku terus kepikiran melakukannya," kata Ángela kepada VICE. Dia memotret setiap hari, dan akhirnya menciptakan karya-karya seputar tubuh yang komposisi anatominya terdistorsi.

1565159118933-hero

Menariknya, karya Ángela enggak dibuat karena agenda politik tertentu. Dia bilang banyak yang berusaha melabeli atau mencari unsur feminis dan pesan seksual dalam foto-fotonya. Tetapi Ángela berkeras yang dia ciptakan murni usaha terapeutik supaya bisa mencintai dirinya sendiri.

"Ada yang menyebutku feminis karena selalu memotret tubuh perempuan," katanya. "Ada juga yang menghinaku seksis karena enggak pernah memotret laki-laki atau aku memandang perempuan sebagai objek. Sejujurnya, aku enggak percaya konsep gender. Aku beneran motret untuk menenangkan diriku sendiri."

Iklan
1565159156197-05

Ketika ditanya apakah karyanya bertujuan memprovokasi pemirsa, dia pun menolak anggapan tersebut. "Tujuannya lebih untuk mendorong batas-batasku sendiri dan semakin memahami tubuhku. Sebelum membuat proyek foto ini, aku benci dan malu dengan tubuhku. Aku enggak punya foto diri dari aku masih tujuh sampai 24 tahun, tepatnya sampai aku pertama kali beli kamera dan mulai foto-foto. Kini aku mencintai tubuhku karena sudah mengenalnya."

"Kalau kamu melihat 1.000 foto bokong di tembok, bisakah kamu menebak yang mana pantatmu? Aku bisa melakukannya lho! Aku tahu seperti apa bentuk bokong, gigi, dan lututku karena aku sering melihatnya. Aku sangat menyukai kegiatanku sekarang."

1565159945611-09

Karyanya merupakan wadah mengekspresikan emosi, kebanggaan, dan keingintahuannya. Bagaimana jadinya kalau tujuh kaki bersilang ditumpuk bertindihan? Seperti apa kelihatannya kalau wajah memiliki mata yang berupa payudara? Hasil eksperimen ini terkadang bikin Ángela ketakutan sendiri.

"Aku kadang enggak paham kenapa aku bikin gambar seperti itu. Aku benci beberapa foto yang kubat, seperti tangan yang dipenuhi puting. Kelihatannya menjijikan banget, sampai-sampai aku mau muntah. Tapi balik lagi, itu semua adalah saranaku menyalurkan emosi."

Seperti yang dia bilang, kayaknya memang manusia lebih baik mengekspresikan emosi daripada memendamnya. Hasilnya justru bisa menjadi karya seni yang menarik banget secara visual.


Simak foto-foto lain Ángela di bawah. Jangan lupa follow dia di Instagram atau beli karyanya di sini .

Iklan

Wawancara ini ditulis oleh Talia Slonim. Follow dia di Instagram.

1565159207774-13
1565159227408-12
1565159247704-10
1565159305749-11
1565159349215-06
1565159377721-01
1565159396204-02

Artikel ini pertama kali tayang di VICE Australia.