teknologi

Aplikasi 'MetaHuman Creator' Membantu Siapapun Ciptakan Manusia Digital Realistis

Teknologi yang dirilis Epic Games ini dapat mendesain sosok manusia yang sangat realistis. Industri game dan film pastinya gembira, demikian juga produsen pornografi dan artis-artis NSFW.
aplikasi metahuman creator untuk ciptakan sosok 3D manusia digital buatan epic games
Sumber gambar: arsip EPIC GAMES 

Epic Games baru saja mempromosikan fitur buatan mereka, yang dapat membantu siapapun menciptakan sosok manusia realistis. Program editing itu disebut MetaHuman Creator, hasil dari penelitian dan pengembangan bertahun-tahun berbasis teknologi Unreal Engine

Epic Games yang selama ini dikenal berkat Fortnite mengklaim teknologi ini mudah digunakan siapapun, dan hasil editing manusia digital tersebut dapat diunduh. Karya 3D tersebut dapat kalian pakai di berbagai aplikasi dan software lainnya.

Iklan

Menurut keterangan resmi Epic Games, MetaHuman Creator adalah aplikasi berbasis cloud. “Kami mengembangkan pusat data yang merekam bermacam variasi ekspresi emosional manusia lewat fitur tubuh dan gerakan,” menurut keterangan tertulis Epic Games. “Ditambah bantuan kecerdasan buatan, siapapun bisa merancang karakter realistis sesuai kebutuhan.”

Untuk versi perdana, Epic Games menyatakan pengguna ‘MetaHuman Creator’ bisa memilih 30 gaya rambut dan 18 jenis tubuh berbeda. Data mereka akan terus berkembang seiring waktu, sehingga makin banyak variasi manusia digital yang dapat diciptakan. Salah satu daya tarik utama aplikasi ini tentunya karena semua aset untuk memakai sosok digital itu bisa diunduh; dari animasi, maya file, hingga facial rig-nya.

Kekhawatiran yang segera muncul di pegiat teknologi, tentunya penyalahgunaan aplikasi ini. Industri game dan film memang diuntungkan dengan adanya aplikasi ini. Namun di sisi lain, pornografi abal-abal memakai sosok nyata semakin mudah diwujudkan tanpa harus pakai deepfake. Apalagi jika kita ingat, pangsa pasar penjualan avatar seleb untuk kepentingan pornografi sudah muncul.