Konten Viral

Seorang Pilot Sengaja Terbang di Perbatasan Ukraina Membentuk Jejak Kata 'Relax'

Pilot woles dari maskapai Air Moldova ini diduga melakukan diplomasi yang unik demi meredakan ketegangan antara Ukraina-Rusia.
Pilot Air Moldova Sengaja Terbang di Perbatasan Ukraina Membentuk Jejak Kata 'Relax'
Pesawat Air Moldova berjenis Airbus terbang dengan rute membentuk kata "relax" di perbatasan Ukraina. Foto dari arsip flightradar24.com

Sebuah pesawat Airbus dari maskapai milik pemerintah Moldova terbang di perbatasan Ukraina, lalu melakukan manuver unik. Jejak penerbangan pesawat itu, bila dilihat melalui data pemantau pesawat di flightradar24.com, terbaca sebagai kata ‘Relax’. Aksi sang pilot ini terjadi ketika ketegangan antara Rusia-Ukraina belum sepenuhnya mereda, meski Moskow mengaku sudah menarik banyak pasukannya dari perbatasan.

Iklan

Air Moldova adalah maskapai dari negara tetangga di sebelah selatan Ukraina. Tindakan sang pilot ternyata dilihat oleh banyak netizen yang mengakses flightradar24. Lebih dari 60 ribu orang melakukan tracking rute penerbangan yang unik itu, lalu membagikannya ke Twitter.

Juru bicara Flightradar, saat dikonfirmasi VICE World News, memastikan data tersebut asli. Artinya pesawat Air Moldova itu pasti sengaja terbang membentuk kata ‘Relax’ di perbatasan Ukraina-Moldova. “Memang itu rute untuk membentuk pola kata tertentu,” ujar juru bicara flightradar melalui surel.

Masih belum diketahui apa motif sang pilot, karena Air Moldova belum memberi keterangan atas tindakan salah satu karyawanya. Namun menarik bila aksi tersebut merupakan inisiatif untuk sedikit meredakan ketegangan antara Ukraina-Rusia.