FYI.

This story is over 5 years old.

Kejadian unik

Banyak Orang Menyetujui Petisi Supaya Warga Bisa Minum Air Kubangan Makam Kuno Mesir

Penduduk Mesir yakin cairan merah ini “minuman berenergi.”

Kamis pekan lalu, beberapa arkeolog di Mesir memutuskan untuk mengabaikan ancaman kutukan dan membongkar sarkofagus hitam berusia 2.000 tahun yang ditemukan di Alexandria. Di dalam peti tersebut, mereka menemukan tiga buah tengkorak, yang diyakini merupakan anggota pejabat militer, yang terendam cairan merah. Menurut Kementerian Kesejarahan ( Ministry of Antiquities), cairan tersebut adalah “air got”. Para arkeolog memang belum terkena kutukan sampai sekarang, tapi sayangnya penemuan ini membuat orang-orang ingin minum “cairan” merah dari sarkofagus itu.

Iklan

Sebuah petisi di Change.org berjudul “let people drink the red liquid from the dark sarcophagus” dibuat sehari setelah sarkofagus dibongkar. Tujuannya sederhana saja: “Kami ingin minum cairan merah dari sarkofagus hitam layaknya minuman berenergi, agar kami bisa merasakan kekuatan kutukannya dan mati.”

Saat ini, petisinya sudah mencapai lebih dari 16.000 tanda tangan dan semakin mendekati targetnya yaitu 25.000 tanda tangan. Pihak Ministry of Antiquities Mesir memang belum tentu menanggapi petisi tersebut, tapi orang yang menandatanganinya yakin kalau dunia akan kiamat jika mereka meminum cairan tersebut.

Saat ditanya apa kandungan cairan merah tersebut, pembuat petisi bernama innes mck, mengatakan: “Saya enggak percaya kalau cairannya air limbah. Semua orang tahu kalau tengkorak enggak bisa BAB.”

Yap, semoga petisinya berhasil. Selamat minum!

Follow Lauren Messman di Twitter.