FYI.

This story is over 5 years old.

Television

Tayangan Kompetisi Fisik Dipandu The Rock Gokil Banget, Lebih Gila Daripada Ninja Warrior

Reality show ini kayaknya berambisi mencetak superman dunia nyata. Ga masuk akal tantangannya coy
Dwayne "The Rock" Johnson jadi pembawa acara MTV Movie Awards 2016
Foto The Rock oleh Jason Kempin/Getty Images/MTV 

Cuma ada satu sosok selebriti yang gahar banget, sampai-sampai kehadirannya bikin tayangan televisi yang terkenal goks macam American Ninja Warrior terlihat seperti acara khusus anak-anak. Sosok itu adalah Dwayne 'The Rock' Johnson, mantan pegulat WWE yang kini jadi bintang film idola kita semua. The Rock didapuk sebagai pemandu acara kompetisi fisik bertajuk The Titan Games. Acara itu rencananya tayang di NBC awal 2019, dan melihat trailernya sih gila banget konsepnya. Parah. Acara ini kayak mencari sosok superman di dunia nyata.

Iklan

"Saya memang ingin menghadirkan tayangan dengan konsep kompetisi fisik paling gila dan epik sepanjang sejarah televisi," kata The Rock. Dia ngomong begitu sambil mengayunkan palu godam ke bola beton. Njir….

Acara TV ini mirip Ninja Warrior, bisa diikuti lelaki ataupun perempuan. Mereka semua di tiap episode akan ditantang melakukan berbagai uji fisik ekstrem. Konon, sebagian tantangan ini adalah latihan olahraga rutin The Rock. Ah, masa bos. Serem amat ya. Tapi mungkin saja benar, sebab kita tahu The Rock memang bukan seleb biasa. Dia mah enggak normal.

Dari dulu samai sekarang aja wajahnya enggak tambah tua kan. Selain olahraga brutal dan lebay, konon rahasia awet mudanya The Rock adalah makan pie apel rutin, menyantap sepiring sushi segar, ngemil biskuit sore, dan melahap bertumpuk-tumpuk pancake.

Sayang, The Titan Games bukan acara para kontestan meniru pola makan The Rock. Mereka diminta melakoni tantangan tak masuk akal, mustahil dilakukan manusia biasa di dunia nyata demi menghibur kita-kita para penonton TV. Seperti disebut sebelumnya, ada latihan menghantam beton pakai palu, mendaki gunung buatan yang penuh rintangan, menghindari tembakan bola api, sampai memukul tembok raksasa pakai tangan. Gila deh. Ini monster semua kali ya yang ikutan. Kalau enggak percaya, lihat saja trailernya berikut:

Tapi ya jangan merasa semua tantangan itu mustahil. The Rock saja bisa melakukannya. Para peserta seharusnya juga bisa. Bekerja keras dan latihan rutin adalah kunci aktor seperti The Rock bisa meloncat dari crane ke jendela gedung pencakar langit tanpa stuntman. The Titan Games intinya adalah acara yang memaksa semua peserta melakoni aksi-aksi berbahaya The Rock.

Iklan

Di luar semua cobaan pahit peserta acara TV ini, The Rock lewat The Titan Games ingin mempromosikan gaya hidup sehat bagi pemirsa. Dia percaya betul, di dalam tubuh yang bugar terhadap jiwa yang sehat. "Olahraga membantu saya melewati masa-masa terburuk maupun terbaik dalam hidup," ujarnya di episode awal The Titan Games. "Berkat olahraga, saya enggak depresi ketika dulu pernah ditahan polisi, saya juga tidak lagi nongkrong di jalanan. Makanya, saya ingin mengajak peserta kompetisi ini untuk mengubah hidupnya dan berusaha melakukan latihan fisik luar biasa."

Rupanya, The Rock terinspirasi merancang acara ini setelah nonton American Ninja Warrior. Makanya, dia mengajak kreator Ninja Warrior terlibat merancang skrip reality show-nya sendiri. The Rock sih sebelumnya kurang berjodoh sama TV. Dia pernah menggarap reality show bertajuk The Hero (2013) dan Wake Up Call (2014) tapi keduanya tidak diperpanjang oleh stasiun TV masing-masing. Nah The Titan Games akan menjadi pertaruhan kesekian bagi sang pegulat jawara idola semua orang.

Follow Sean Neumann di Twitter.

Artikel ini pertama kali tayang di VICE US.