Wabah Belalang

Wabah Belalang Timbulkan Kepanikan Global

Kawanan belalang dapat menghancurkan ladang dan menyebabkan krisis kelaparan.

Seakan belum cukup dengan pandemi COVID-19, belalang gurun menjadi ancaman baru bagi dunia.

Wabah belalang tengah melanda beberapa negara, seperti Kenya, Pakistan dan Argentina. Namun, serangan hama itu paling dirasakan di Afrika Timur, yang menghadapi invasi belalang terburuk secara turun-temurun.

Perserikatan Bangsa-Bangsa menjelaskan ada enam wabah belalang besar dalam satu abad terakhir, yang salah satunya berlangsung hingga hampir 13 tahun. Tetapi sebagaimana dijelaskan Organisasi Pangan dan Pertanian, serangan yang saat ini dialami Afrika Timur meningkat.

Iklan

Apabila upaya penanganannya tidak maksimal dan lokasinya memungkinkan belalang untuk berkembang biak, peningkatan ini dapat memicu terjadinya wabah.

Seekor belalang dapat melahap hingga 2 gram makanan setiap hari. Misalkan kawanan belalang besarnya menyamai Kota New York, maka jumlah makanannya setara dengan yang dikonsumsi seluruh penduduk New York dan California dalam satu hari. Itu berarti hampir lima juta penduduk Afrika Timur terancam menderita kelaparan musim panas ini.

Risiko krisis kelaparan akibat belalang menambah beban negara-negara yang rantai pasokannya telah dikacaukan pandemi COVID-19.

Cara paling efektif membasmi belalang yaitu dengan menyemprotkan pestisida. Banyak pihak yang harus dilibatkan jika ingin melakukan pengawasan darat dan operasi penyemprotan pestisida ditargetkan. Pemerintah nasional dan Organisasi Pangan dan Pertanian juga harus berpartisipasi di dalamnya.

“Kami membutuhkan banyak orang untuk melaporkan ada tidaknya belalang supaya lokasinya lebih akurat,” tutur David Hughes, entomolog yang mengusung platform PlantVillage untuk Pennsylvania State University. Pada platform tersebut, “mata-mata” lokal bisa memasukkan koordinat lokasi ditemukannya belalang.

Selain itu, para pakar mempelajari pola pergerakan angin untuk memprediksi gerakan kawanan belalang dan memperingatkan warga akan serangan hama.

Kawanan generasi pertama sudah mulai terbentuk di perbatasan Indo-Pakistan. Belalang gurun juga diperkirakan menyerbu Sudan, Etiopia dan Eritrea pada musim panas hingga Agustus.

Video diedit oleh Daniel Card. Animasi oleh Hunter French dan Gabriel Connelly. Simak dokumenter VICE soal ancaman hama belalang ini di tautan awal artikel.

Artikel ini pertama kali tayang di VICE US.