Misteri UFO

Militer Jepang Kini Serius Melacak UFO yang Mondar-Mandir di Langit

Petinggi militer Jepang dan Amerika Serikat bertemu membahas fenomena UFO. Tak lama kemudian, Jepang mengumumkan panduan bagi pilot bila melihat benda langit tak dikenal.
Militer Jepang Melacak UFO yang Terbang di Langit
Ilustrasi awan menyerupai bentuk UFO via Getty Images 

Pada Senin (14/9) lalu, Menteri Pertahanan Jepang Taro Kono menerbitkan panduan bagi setiap personel militer bila melihat benda terbang tak dikenal (UFO). Jepang menganggap fenomena UFO harus dipantau, karena sangat mungkin mengancam keamanan negara mereka.

Berdasarkan laporan the Japan Times, Kono menginstruksikan agar semua laporan pandangan mata terkati UFO diteruskan kepada otoritas udara Jepang. Kebijakan ini diambil Negeri Matahari Terbit setelah berlangsung pertemuan bilateral dengan petinggi militer Amerika Serikat beberapa pekan lalu. Dalam pertemuan yang berlangsung di Guam pada 29 Agustus itu, Kono dan Menteri Pertahanan AS Mark Esper sempat menyinggung fenomena UFO.

Iklan

Militer Amerika sendiri sejak lama sudah fokus melakukan riset dan membuat arsip terperinci mengenai fenomena UFO yang kredibel berbekal laporan pilot jet tempur. Tiga rekaman UFO dari militer AS dibuka kepada publik. Dua peristiwa yang diakui sebagai fenomena UFO adalah pengalaman pilot Angkatan Laut AS bertemu benda aneh di udara pada 2004 dan 2015.

Kono sendiri mengaku masih skeptis bahwa UFO identik dengan alien. Dia lebih percaya itu pesawat uji coba dari suatu negara. Namun, Jepang kini siap berbagi data mengenai temuan UFO dengan AS bila sewaktu-waktu ada perkembangan. Detail apa saja yang dibahas petinggi kedua negara tersebut soal fakta mengenai benda terbang tak dikenal urung diungkap kepada publik.

Pentagon pada awal Agustus 2020, membentuk gugus tugas penanganan fenomena UFO di udara Amerika Serikat. Gugus Tugas ini bukan lembaga baru, karena hanya meneruskan peran yang selama ini sudah dijalankan lembaga Identifikasi Ancaman Udara Pentagon (AATIP) yang dibubarkan pada 2018.

Pentagon membenarkan bila Esper dan Kono bertemu di Guam pada 29 Agustus membahas “beberapa isu yang berbeda.” Selain UFO, Jepang dan AS mendiskusikan kerja sama pengembangan rudal balistik untuk pertahanan, serta “berbagi informasi intelijen.”

Pemerintah Jepang belum seterbuka Amerika mengenai fenomena UFO. Menurut Kementerian Pertahanan Jepang, belum ada laporan resmi dari pilot atau prajurit mereka di lapangan yang melihat benda terbang tak dikenal. Motherboard sudah menghubungi juru bicara Kementerian Pertahanan Jepang dan Pentagon, namun mereka menolak berkomentar.

Bukan hanya kabar ini saja yang terkait dengan UFO datang dari Jepang. Pekan lalu, berbekal teleskop yang dioperasikan Jepang, astronom menemukan partikel kimia yang menunjukkan adanya tanda-tanda kehidupan di Planet Venus.

Artikel ini pertama kali tayang di Motherboard