KTP elektronik

Baru Sadar E-KTP Bisa Dipindai, Banyak Orang Makin Gondok ke Setya Novanto

Layanan pindai E-KTP di BCA menyadarkan warganet kalau kartu ini berfungsi. Namun muncul pengakuan E-KTP keluaran awal tak bisa di-scan, diduga imbas korupsi.
E-KTP, Indonesia
Foto via Getty Images

Untuk kesekian kalinya konten viral menyadarkan kita, benda yang kita lihat tiap hari ternyata punya kegunaan tersembunyi. Kali ini E-KTP yang selama bertahun-tahun tak diketahui fungsi elektroniknya, karena toh kita masih sering disuruh ngurus fotokopi kartu ini.

Pekan ini, akun Twitter @vincentrcrd cerita, doi cuma perlu memindai E-KTP dan sidik jari di mesin CS Digital BCA saat mengurus kartu ATM-nya. Layanan mandiri ini membuat konsumen bisa memproses keperluannya tanpa bantuan petugas, yang ternyata sudah ada di BCA sejak April 2019. Menurut salah satu balasan twit Vincent, “barang ini ada manfaatnya juga ya.”

Iklan

Twit ini kontan ramai oleh netizen yang kaget. Beberapa punya pengalaman serupa di bank lain dan di GraPARI. Card reader E-KTP ini juga dipakai untuk mendukung layanan mandiri tanpa harus tatap muka dengan petugas.

Masalahnya, ada juga yang pernah mengalami E-KTP miliknya tak terbaca saat dipindai. Muncullah dugaan E-KTP yang mereka pegang adalah korban korupsi pengadaan chip E-KTP periode 2011-2013.

Pada 2018, setelah drama penangkapan yang cukup menghibur masyarakat, Papa SetNov divonis 15 tahun penjara, denda 500 juta, dan wajib mengembalikan uang USD 7,3 juta kepada negara. 

Sebenarnya ini bukan pertama kali fungsi tersembunyi E-KTP viral. Di internet pun bertebaran tips mengecek keaslian E-KTP, yakni cukup ditempel ke ponsel yang punya fitur NFC. Kalau tak terbaca, berarti palsu.

Tapi kenapa kita masih menemukan banyak kantor yang minta fotokopi? Dirjen Dukcapil Kemendagri Zudan Arif Fakrulloh menduga instansi yang masih serba manual belum bekerja sama dengan Dukcapil atau belum punya card reader.

“Coba lihat contoh urusan di BPJS Kesehatan, itu kan sudah tidak minta lagi. KTP-el sudah dibaca dengan card reader. Sebagian besar bank seperti Bank BRI, Bank BCA, Bank Mandiri, BNI itu sudah tidak menggunakan fotokopi lagi,” kata Zudan pada 2021 silam, dilansir laman Kemendagri.

Soal E-KTP yang enggak terbaca, menurut Zudan kemungkinan penyebabnya bisa karena chip rusak, antena putus, card reader yang rusak, sidik jari bermasalah, atau emang kartunya palsu. Untuk memastikannya, Zudan menyarankan masyarakat mengurusnya ke Dukcapil setempat.

Syukur deh kita enggak fotokopi KTP lagi (di sejumlah tempat doang sih). Habis ini tinggal memutus kebiasaan pegawai pemerintah yang minta print out dokumen, eh ujung-ujungnya cuma buat difoto pake hape mereka biar jadi file digital. Ini pada punya email buat daftar Facebook doang apa yak.